Mahasiswa Fikom Ikuti Ujian Akhir Semester (UAS)

Mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer (Fikom) Universitas Almuslim (Umuslim) Peusangan mengikuti Ujian Akhir Semester (UAS) semester Ganjil Tahun Akademik 2024/2025.

Menurut Dekan Fakultas Ilmu Komputer (Fikom) Universitas Almuslim Riyadhul Fajri, SST., M.Kom. Pelaksanaan Ujian Akhir Semester Ganjil TA. 2024/2025,  berlangsung mulai tanggal 6 – 10 Januari 2025,  di ruangan dan  Laboratorium Multimedia dan Komputer Universitas Almuslim.

Selain itu Wakil Dekan I Bid. Akademik,IQBAL, S.Kom., M.Cs. menyampaikan persyaratan peserta Ujian antara lain :

1. Mahasiswa aktif mengikuti perkuliahan minimal 75 % mata kuliah.

2.Telah mengisi KRS Online di https://sso1.umuslim.ac.id dan menyerahkan KRS (Kartu Rencana Studi) yang telah disahkan oleh Dosen Wali dan Ka. Prodi ke bagian akademik.

3.Peserta Ujian Wajib Lunas SPP tahap I (satu) dan II (dua) TA. 2024/2025.

4.Menggunakan Seragam Hitam Putih:
a.Pria Baju Kemeja Putih Lengan Panjang, Pakai Dasi dan Celana Hitam (Kain/Tidak dibenarkan menggunakan Jeans).

b.Wanita Baju Kemeja Putih lengan Panjang, Rok Hitam (Kain) dan Jilbab Putih, ungkap Iqbal,MCs. (Admin).

Pengumuman Ujian Akhir Semester

Dekan Fakultas Ilmu Komputer melalui Wakil Dekan Bidang Akademik mengumumkan kepada seluruh Dosen dan mahasiswa tentang jadwal Ujian, tata tertib dan syarat mengikuti ujjan bagi mahasiswa.

Pengumuman ditandatangani wakil Dekan Bidang Akademik Fikom Iqbal,MCs menetapkan bahwa Ujian Akhir Semester Ganjil TA 2024/2025 Fakultas Ilmu Komputer berlangsung pada Tanggal 6- 10 Januari 2025.

Selain itu juga diumumkan sejumlah hal berkaitan dengan soal ujian dan syarat-syarat Ujian bagi mahasiswa yan akan mengikuti Ujian.

Syarat dan ketentuan lain dapat dibaca pada lembaran pengumuman yang ditandatangani Wakil Dekan Fikom bidang Akademik. Harapannya agar semua pihak dapat mengikuti dan melaksanakan sesuai pengumuman.(Admin).